BAHAN CUMI BAKAR KHAS PADANG
- 500 gram cumi
- 1 sendok makan kecap jamur
- 2 sendok makan saus tomat
- 1 sendok teh air jeruk nipis
- 1/2 sendok teh merica bubuk
- 1 sendok teh garam
BUMBU YANG DI HALUS UNTUK CUMI BAKAR
- 1 ruas jari jahe
- 3 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
CARA MEMBUAT CUMI BAKAR
- Mula mula Cuci bersih cumi, kemudian buang kantung tinta, dan tulang punggungnya, Lalu sisihkan dulu.
- Kemudian Campur bumbu halus dengan saus tomat, merica bubuk, air jeruk nipis kecap jamur dan garam . Kemudian aduk hingga rata.
- Lalu Masukkan cumi ke dalam campuran bumbu, simpan dalam lemari pendingin selama kurang lebih sekitar 1 jam. Lalu,kemudian masak cumi sampai terlihat setengah matang, setelah itu angkat cumi.
- Terakhir, Panggang cumi hingga matang dan terlihat berwarna kuning kecoklatan. Setelah itu Angkat dan sajikan Seafood Cumi Bakar buatan anda ini dalam keadaan hangat. Pasti nikmat....
Begitulah Resep dan cara membuat cumi bakar khas Rumah Makan Padang, Ok tetap di WisataKuliner-Kita ya..dapatkan resep masakan seluruh nusantara yang pastinya muak nyuussss...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar