Bahan bahan Gulai Kikil Sapi Khas Padang:
- 700 gram kikil sapi (tunjang) direbus sebentar, angkat dan tiriskan
- 500 ml santan kental dari 750 gram kelapa parut
- 2 lembar daun jeruk
- 1 lembar daun salam
- 2 batang serai digeprek
- 3 buah asam kandis
- 1/2 sdt penyedap rasa atau sesuai selera
- 1 sdt gula pasir
- garam secukupnya
- 1 liter air
Bahan Yang Dihaluskan:
- 6 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 6 buah cabe merah besar
- 6 cm kunyit bakar
- 3 cm lengkuas
- 4 butir kemiri sangrai
CARA MEMBUAT GULAI KIKIL (TUNJANG) SAPI YANG LEZAAAT:
- Silakan anda Didihkan 1 liter air, masukkan bumbu halus, daun jeruk, daun salam, serai dan asam kandis.
- Setelah itu masukkan santan dan kikilnya sambil terus diaduk lalu beri garam, gula dan penyedap.
- Masak hingga kuah mengental dan kikil-nya empuk sambil sesekali diaduk agar matang merata hingga 5 jam dengan menggunakan api sedang.
- Setelah sekitar 5 jam kikil terlihat empuk, cicipi dulu untuk memastikan kikil sapi sudah empuk dan angkat dan sajikan..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar