Rabu, 01 Juli 2015

RESEP RAHASIA AYAM GORENG KECAP PEDAS, GURIH, NIKMAT

Masakan Ayam - Resep Rahasia Ayam Goreng Kecap Pedas, Gurih Dan Nikmat, Ayam goreng memang selalu jadi menu utama dalam setiap rumah makan. Anda bisa lihat di jalan jalan menu masakan ayam banyak mereka tawarkan, ada ayam bakar, ayam goreng, ayam panggang, ayam tulang lunak, ayam lepas (tulangnya mudah di lepas) dan lain lain. Dan pada kesempatan kali ini saya akan berbagi resep rahasia ayam goreng kecap pedas, yang bikin beda di sini ada sensasi pedas di lidah dan di padu rasa manis dari kecap-nya. Untuk mendapatkan rasa yang khas dan gurih sebaiknya pilihlah ayam kampung anda bisa pilih bagian mana yang anda suka, kalau saya sendiri suka-nya bagian sayap atau paha.


Resep Rahasia Ayam Goreng Kecap Pedas, Gurih Dan Nikmat
* Bahan :
* 8 potong sayap/paha ayam atau 500 gr ayam, potong2
* 1 bh jeruk nipis, ambil airnya
* 7 buah/70 gr bawang merah, ditumbuk kasar
* 2 lembar daun jeruk purut, iris halus
* 1/2 sdt merica bubuk
* 4 sdm kecap manis
* 1 sdt gula pasir
* garam secukupnya
* Minyak untuk menggoreng ayam

* Bumbu Yang Dihaluskan :
* 10 buah cabe merah keriting atau cabe rawit merah (tambah jika suka lebih pedas)
* 3 siung/9 gr bawang putih
* 1 cm/5 gr jahe (ganti dengan 1/2 sdt jahe bubuk jika tak ada)
* 3 buah kemiri (selera, jika suka lapisan bumbu yang lengket/kental)

* Cara Mambuat Ayam Goreng Kecap PedasGurih Dan Nikmat 
1. Silakan Cuci ayam dan lumuri dengan garam dan setengah dari belahan jeruk nipis kemudian Simpan dulu selama 15 menit.
2. Halus-kan bahan bumbu halus dengan cobek atau blender.
3. Tumbuk kasar bawang merah.
4. Panaskan minyak secukupnya, goreng ayam dalam minyak panas sampai matang.
5. Tumis bawang merah dengan sedikit minyak sampai transparan dan berbau harum.
6. Masukan bumbu halus dan irisan daun jeruk purut, Irisan daun jeruk purut memberikan aroma wangi dan cita rasa sedap pada ayam goreng. Aduk aduk hingga bumbu benar2 matang dan berbau harum.
7. Masukkan ayam goreng dan kecap manis. Aduk hingga rata.
Masak dengan api sedang hingga bumbu merasuk ke ayam.
8. Terakhir tambahkan 1 sdm sisa air jeruk nipis. Angkat dan sajikan hangat..

Itulah Cara Mambuat Ayam Goreng Kecap PedasGurih Dan Nikmat kalau sudah masak begini makan tanpa sayur juga sudah enak, karena ada sensasi rasa pedas dan sedikit manis. Ok sahabat semua semoga bermanfaat dan silakan di share kepada teman anda yang belum tau cara memasak Ayam Goreng Kecap Pedas.

Sumber : http://www.lestariweb.com/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar