Selasa, 01 September 2015

KREWEDAN DANGING KAMBING YANG NIKMAT

Olahan Daging Kambing - Resep Dan Cara Memasak "Krewedan" Daging Kambing Yang Nikmat, Daging kambing selain di sate dan gulai atau-pun tongseng ada lagi cara memasak dengan bumbu kecap yaitu dengan cara di goreng terlebih dahulu tanpa kuah, tentunya setelah di potong kecil kecil. Apakah sama kambing krewedan dengan tongseng kambing?, ada perbedaan sedikit cara memasaknya jika tongseng bumbunya dahulu yang di masukan dengan dengan di goreng dengan minyak sedikit, sedangkan Krewedan kambing daging kambingnya dahulu yang di masukan dengan digoreng.


Paduan daging kambing yang empuk bersatu dengan rempah rempah khas Indonesia menghasilkan cita rasa yang khas dan terasa nikmat di mulut. Bagaimana cara memasak Kambing Krewedan ini yuk mari'..

Cara Memasak "Krewedan" Daging Kambing Yang Nikmat  
Bahan bahan ini untuk 6 - 7 porsi silakan sesuaikan sendiri,
  • 400 gram dagung kambing lulur, potong 3x3x3 cm
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1 sendok teh air jeruk nipis
  • 4 butir bawang merah, iris
  • 3 buah cabe rawit hijau, iris
  • 1 buah cabe merah besar, iris serong
  • 1 buah cabe hijau besar, iris serong
  • 1 lembar daun salam
  • 2 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
  • 1/2 sendok makan Kecap Manis Bango
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 1/2 sendok teh gula merah sisir
  • 100 ml air
  • 4 sendok makan Kecap Manis Bango untuk penyajian
  • 3 sendok makan minyak untuk menumis
Cara Memasak Krewedan Kambing:
  • Mula mula Lumuri daging kambing dengan garam dan air jeruk nipis dan diamkan kurang lebih 30 menit.
  • Panaskan minyak secukupnya dan Masukkan daging kambing, goreng dan Aduk sampai berubah warna.
  • Kemudian Tambahkan bawang merah dan Aduk sampai harum. Masukkan cabe rawit hijau, cabe merah, cabe hijau, daun salam, dan daun jeruk dan Aduk sampai layu.
  • Masukkan garam, merica bubuk, gula merah dan Kecap Manis yang berkualitas (Bango, recommended)
  • Kemudian Aduk rata dan Tuangkan air. 
  • Silakan Masak sampai matang dan empuk, sajikan...
Begitulah sahabat semua alternatif olahan daging kambing selain di sate, gulai dan tongseng yaitu resep krewedan daging kambing yang nikmat..

Sumber: http://www.bango.co.id/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar